Hartini Berpotensi Pecahkan Rekor Caleg DPRD Sultra Peraih Suara Terbanyak

Hartini Azis. Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – Hartini, istri Bupati Kolaka Timur (Koltim) Abdul Azis berpotensi menjadi Calon Legislatif (Caleg) DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra) dengan perolehan suara terbanyak pada Pileg 2024.

Diketahui, Hartini mencalonkan diri sebagai caleg DPRD Sultra dari Partai NasDem Dapil Sultra 5 yang meliputi Kolaka, Kolaka Timur, dan Kolaka Utara nomor urut 5.

Berdasarkan data real count di website resmi KPU RI yang diupdate pada Selasa, 27 Februari 2024 pukul 00.00 WITA, Hartini sudah mengumpulkan 17.534 suara dengan persentase perhitungan dari data TPS mencapai 83,15 persen.

Dengan raihan sementar itu, dia dipastikan meraih suara terbanyak di Dapil Sultra 5.

Perolehan suara Ketua DPD Nasdem Koltim ini juga disebut menjadi yang terbanyak di antara seluruh caleg DPRD Sultra di semua dapil.

Padahal, jika ditilik, Hartini merupakan sosok baru di panggung perpolitikan Bumi Anoa.

Dengan hasil sementara itu juga, Hartini berpeluang mencetak rekor suara terbanyak caleg DPRD Sultra di Pemilu 2024.

Torehan suara dari Hartini juga berpotensi besar mengantarkan partai besutan Surya Paloh ini meraih dua kursi di Dapil Sultra 5 dalam Pemilu 2024.
Dimana untuk Dapil 5 Partai NasDem sudah mengumpulkan 33.209 suara sah partai politik dan caleg.

Jika NasDem berhasil meraih dua kursi DPRD Sultra dari Dapil 5, maka dua peraih suara terbanyak yakni Hartini di posisi pertama dan Syahrul Beddu di posisi kedua dengan perolehaan 6.441 suara, berhak melenggang ke parlemen Bumi Anoa.

Diketahui, saat ini, suara NasDem terbanyak di antara partai politik lain di Dapil Sultra 5. Suara Hartini unggul dari jagoan Partai Nasdem ataupun partai lain di Sultra.


Editor: Wiwid Abid Abadi

error: Content is protected !!