Kendari – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar properti expo di pelataran eks MTQ Kendari yang dimulai Jumat (28/10) hingga Minggu (30/10).
Dalam kegiatan Sultra Properti Expo 2022 melibatkan 36 pengembang serta Bank BUMN Konvensional yang akan memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memperoleh informasi terkait rumah impian.
Selain itu, DPMPTSP Sultra menghadirkan fasilitas Layanan Mobil Digital Melayani (Dilan) untuk memudahkan pengurusan izin usaha.
Kepala DPMPTSP Sultra Parinringi menuturkan di massa pandemi Covid segala aktifitas kegiatan masyarakat terganggu bahkan hampir lumpuh.
Ketika Covid mulai melandai, aktifitas masyarakat sudah mulai normal.
Sehingga, kata Parinringi, Sultra Properti Expo ini dilaksanakan sebagai bentuk kontribusi industri perumahan membantu pemerintah dalam pemulihan ekonomi.
“Kegiatan ini memberikan fasilitas bagi masyarakat untuk memperoleh layanan informasi yang mudah terkait perkembangan industri properti di Sultra khususnya di Kota Kendari,” ujar Parinringi.
“Ada beberapa pengusaha atau pengembang yang kita rangkul dalam kegiatan ini, memberikan kemudahan, pelayanan bahkan beberapa yang memberikan pelayanan rumah DP 0 rupiah dan harga terjangkau,” tambahnya.
Parinringi mengatakan kegiatan Sultra Properti Expo ini diinisiasi oleh pemerintah.
Disebutkan, kegiatan akan berlangsung selama tiga hari dirangkaikan beberapa kegiatan.
“Secara umum kebutuhan perumahan masyarakat Sultra yakni sekitar 17 ribu unit rumah. Pelayanan yang disiapkan (properti expo) dapat memberikan informasi khususnya bagi masyarakat untuk memperoleh rumah dengan harga terjangkau,” ungkapnya.
“Harapannya, masyarakat khusus di Kota Kendari terlibat sehingga dapat meningkatkan minat melakukan pembelian produk-produk dan membantu pemulihan ekonomi,” pungkasnya.
Editor: Wiwid Abid Abadi