KMP Cantika Tabrak Karang saat Berlayar dari Raha Menuju Kendari

KMP Cantika 168. Foto: Dok. Kendariinfo.

Kendari – Kapal Motor Penumpang (KMP) Cantika 168 menghantam karang saat berlayar dari Pelabuhan Raha, Kabupaten Muna menuju Pelabuhan Nusantara Kendari, Selasa (14/3) siang.

Ratusan penumpang sempat panik dan histeris akibat kejadian itu.

Salah seorang penumpang La Badi mengatakan, KMP Cantika 168 menabrak karang setelah hampir tiga jam berlayar, kapal kemudian kandas.

“Tiba-tiba bunyi keras di lambung kapal. Kemudian kandas sekitar pukul 12.40 WITA,” kata La Badi.

Saat insiden terjadi, para ABK telah berusaha memundurkan badan kapal agar terlepas dari karang.

“Sekitar 40 menit kemudian akhirnya kembali bisa berlayar,” terangnya.

Hal yang sama juga diungkapkan penumpang lainnya, La Onel, menurutnya akibat kejadian ini membuatnya trauma.

“Takut-takut juga kalo begini. Kok bisa tiba-tiba kandas, padahal kondisi cuaca bagus,” imbuhnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. KMP Cantika 168 masih dalam perjalanan menuju Pelabuhan Kendari.

Humas Basarnas Kendari, Wahyudi, membenarkan kejadian tersebut. Menurut dia, kapal tak mengalami kendala berarti, dan telah melanjutkan perjalanan.

“Kapalnya sudah bisa keluar sendiri, dan saat ini sedang melanjutkan perjalanan ke Kendari, KM Pacitan dan RIB sudah menuju ke lokasi dan akan dilakukan pengawalan hingga tiba dengan selamat,” jelasnya.


Laporan: Denyi Risman

error: Content is protected !!