News  

Ditanya Soal Rencana Susunan Pejabatnya di Pemprov Sultra, Begini Jawaban ASR

Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra terpilih, Andi Sumangerukka dan Hugua. Foto: Wiwid Abid Abadi/Sultranesia.com.

Kendari – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) terpilih, Andi Sumangerukka atau ASR menjawab pertanyaan sejumlah awak media tentang susunan pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) nanti setelah dia resmi dilantik.

ASR tidak secara gamblang menjelaskan terkait hal itu. Dia bilang sepakat bersama wakilnya untuk menciptakan stabilitas di pemerintahan provinsi.

Mantan Pangdam Hasanuddin ini juga bilang menyerahkan kepada mereka (OPD) yang sudah berkerja saat ini.

“Saya rasa, saya dan Pak Hugua sudah sepakat untuk menciptakan stabilitas, yang kita utamakan adalah stabilitas, karena mengutamakan stabilitas maka kita serahkan kepada mereka yang saat ini untuk berkerja,” kata ASR saat menghadiri rapat paripurna DPRD Sultra dengan agenda penetapan gubernur dan wakil gubernur terpilih pada Jumat (7/2).

“Dan saya tahu bahwa selama ini sudah diawali oleh mereka (OPD saat ini). Kita akan lihat,” tambah mantan Kabinda Sultra ini.

Namun demikian, ASR mengaku saat ini masih akan fokus pada tahapan selanjutnya, termasuk agenda pelantikan.

“Kan masih ada tahapan lagi kan, ya kita selesaikan dulu,” pungkasnya.


Editor: Wiwid Abid Abadi

error: Content is protected !!
Exit mobile version