Daerah  

Dua Rumah Ludes Terbakar di Puuwatu Kendari, Begini Kronologinya!

Dua unit rumah kontrakan di Kelurahan Watulondo, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, tampak rata dengan tanah usai dilalap si jago merah pada Selasa (13/5) sore. Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – Dua unit rumah di Kelurahan Watulondo, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, ludes dilalap api dalam kebakaran yang terjadi pada Selasa (13/5) sekitar pukul 17.30 WITA.

Kebakaran tersebut menghanguskan rumah kontrakan milik Santi (43). Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian material ditaksir mencapai lebih dari Rp140 juta. Kedua rumah tersebut rata dengan tanah setelah dilalap si jago merah.

Salah satu korban, Rasni (53), penyewa kontrakan milik Santi, menceritakan detik-detik mencekam saat api mulai membesar.

“Saya sedang beristirahat sama anak, tiba-tiba lihat api sudah nyala dari atap. Saya langsung teriak minta tolong ke warga,” ujar Rasni.

Ridwan (47), penyewa kontrakan yang juga menjadi korban, menduga api berasal dari dapur rumah yang ia tempati. Ia sempat mencoba memadamkan api, namun gagal.

“Saya dengar teriakan ‘ada asap!’. Begitu ke dapur, api sudah besar. Saya hanya sempat selamatkan barang berharga, lalu lari keluar,” ungkap Ridwan.

Sekitar pukul 18.00 WITA, tiga unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung berjibaku memadamkan api. Butuh waktu sekitar 30 menit untuk menjinakkan si jago merah.

Satu unit mobil PLN juga dikerahkan untuk memutus aliran listrik di sekitar TKP demi mencegah sambaran arus pendek.

Dari sejumlah sumber, api diduga kuat berasal dari dapur rumah kontrakan yang dihuni Ridwan. Struktur rumah yang terbuat dari papan kayu mempercepat perambatan api ke bangunan lain di sekitarnya.


Editor: Denyi Risman

error: Content is protected !!