GM Karaoke Starlite Kendari Dikeroyok Sekelompok Pemuda

Aksi pengeroyokan terekam CCTV. Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – General Manager (GM) Karaoke Starlite Kendari berinisial HS (44) dikeroyok empat pemuda.

Pengeroyokan itu terjadi pada Selasa (7/3) sekitar pukul 04.30 WITA di depan lobi Hotel Wixel Kendari.

Aksi pengeroyokan itu juga terekam kamera CCTV yang terpasang di depan hotel.

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi menerangkan, awalnya korban keluar dari hotel untuk mencari makan, tiba-tiba empat pemuda menghampiri korban dan langsung melakukan pengeroyokan.

Akibat pengeroyokan tersebut, korban mengalami luka pada bibir atas dan bagian bawah, lebam pada mata sebelah kanan, bengkak pada kepala, memar pada hidung serta bengkak dan memar pada bagian pinggang.

Setelah menganiaya korban, para pelaku langsung kabur. Korban kemudian melaporkan kejadian itu ke Polresta Kendari.

Buser 77 Polresta Kendari yang melakukan penyelidikan berhasil mengantongi identitas keempat pelaku, diantaranya berinisial MAS (23), FS (23), HIP(21), dan AS (32).

“Keempat pelaku ini menyerahkan diri ke Satreskrim Polresta Kendari,” kata Fitrayadi, Jumat (10/3).

Fitrayadi membeberkan motif pengeroyokan tersebut dipicu rasa sakit hati salah seorang pelaku karena beberapa jam sebelum kejadian itu adiknya dilempar botol air mineral oleh korban.

Saat ini keempat pelaku sudah ditetapkan sebagai tersangka dan langsung ditahan untuk proses penyidikan lebih lanjut.


Editor: Wiwid Abid Abadi

Ralat: Berita ini sebelumnya berjudul “GM Karaoke Rich Club Kendari Dikeroyok Sekelompok Pemuda” yang diterbitkan pada 10 Maret 2023.

Judul dan isi berita sebelumnya kami buat berdasarkan rilis informasi dari Polresta Kendari yang menyatakan pekerjaan korban adalah GM Karaoke Rich Club Kendari.

Namun pada 11 Maret 2023 Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi, mengakui adanya kesalahan informasi, yang sebenarnya pekerjaan korban adalah GM Karaoke Starlite Kendari.

“Konfirmasi kesalahan info bahwa Pekerjaan Korban dalam pengeroyokan ini adalah Manager Starlite,” tulis Fitrayadi.

Redaksi Sultranesia.com memohon maaf atas kesalahan misinformasi tersebut. Terimakasih.


 

error: Content is protected !!