Berita  

Inner Ringroad Kendari Rampung Akhir 2023, Disebut Bisa Urai Kemacetan

Inner Ring Road Kota Kendari. Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – Jalan lingkar dalam atau Inner Ringroad Kota Kendari diperkirakan rampung dan bisa digunakan pada Desember 2023.

Hal itu disampaikan Pj Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu. Menurut Asmawa, jika jalan tersebut beroperasi diyakini bisa mengurai kemacetan di Kota Kendari.

“Tahun ini, Desember 2023, InshaAllah jalan yang dibangun dari sumber pinjaman PEN itu kita akan selesaikan, ada optimisme akan memecah kemacetan yang selama ini terjadi, terutama saat jam-jam pulang kerja,” kata Asmawa, Jumat (17/11).

Menurut Asmawa, kemacetan yang terjadi di Kendari bukanlah fenomena, melainkan ciri bahwa kota sedang mengalami perkembangan yang pesat.

“Tapi ingat, ini adalah kota yang sedang maju, ini bukan fenomena, tapi ciri bahwa kota maju itu pasti kemacetan akan kita dapatkan di beberapa titik,” katanya.

Namun demikian, Asmawa bilang, Pemkot Kendari tak berdiam diri dengan adanya kemacetan itu, Pemkot berupaya memecahkan masalahnya, salah satunya menambah jalan alternatif seperti Inner Ringroad tersebut.

Diketahui, pembangunan Inner Ringroad tersebut menelan anggaran Rp 200 miliar yang bersumber dari pinjaman dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Pembangunannya mulai dikerjakan sejak zaman Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir.

Total panjang jalan tersebut adalah 4,1 kilo meter, yang menghubungkan Jalan Kali Kadia – RSUD Kendari sepanjang 1,5 Km, dan Jalan ZA Sugianto-Jalan HEA Mokodompit atau Kampus Baru sepanjang 2,6 Km.

Ada empat jembatan di sepanjang jalan tersebut, dua jembatan panjangnya 90 meter, dan dua jembatan lainnya sepanjang 35 meter.


Laporan: Wiwid Abid Abadi

error: Content is protected !!