Berita  

Pesan Pj Gubernur Sultra di Hari Kearsipan Nasional 18 Mei 2024

Pj Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto. Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – Sabtu, 18 Mei 2024, merupakan Hari Kearsipan Nasional berdasarkan Keputusan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) Nomor OT.00/02/2005.

Di Hari Kearsipan Nasional Tahun 2024 ini, Pj Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto menitip pesan tentang pentingnya kearsipan bagi daerah.

“Hari Kearsipan yang diperingati setiap tahun sejak 2005 merupakan momentum penting yang diperingati seluruh entitas kearsipan di Indonesia, untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kearsipan dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” kata Andap.

“Momentum ini pun mempertegas peran kearsipan dalam menjaga integritas dan melestarikan memori kolektif bangsa, memfasilitasi transparansi kinerja, dan mendukung akuntabilitas dalam tata kelola pemerintahan,” katanya.

Selamat memperingati Hari Kearsipan ke 53 pada 18 Mei 2024. “Kearsipan Yang Berkelanjutan Untuk Masa Depan Yang Baik”.


Editor: Muh Fajar

error: Content is protected !!