Muna Barat – Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat (Mubar), Bahri, turun langsung mengecek perayaan ibadah Natal 2022 agar berjalan dengan aman dan nyaman.
Pj Bupati mengunjungi persiapan ibadah di beberapa gereja di Mubar, yakni gereja yang terletak di Desa Momuntu, Kecamatan Tiworo Tengah dan Desa Lemoambo, Kecamatan Kusambi, pada Sabtu (24/12).
“Supaya ibadahnya juga lebih khidmat, lancar dan aman. Kita ingin memberikan jaminan penuh kepada para jamaah,” kata Bahri.
Pada kesempatan itu, ia mengatakan, tidak ada pembatasan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, baik dari sisi kegiatan ibadah maupun perayaannya.
“Untuk tahun ini, sesuai kebijakan di tingkat pusat tidak ada pembatasan jamaah,” katanya.
Pj Bupati menyebut, keamanan merupakan hal yang mutlak sebagai prasyarat kegiatan Natal dan Tahun Baru 2023.
Diketahui, Pemda Mubar telah membentuk enam pos jaga tersebar di enam titik yang dianggap rawan terjadi ganguan Kamtibmas. Dengan melibatkan personel gabungan dari aparat TNI, Polri, Dishub, Pol PP dan Dinas Kesehatan.
Laporan: Denyi Risman