Kendari – Pasangan Siska Karina Imran – Sudirman dipastikan mendapat rekomendasi model B1-KWK DPP Partai NasDem untuk maju di Pilwali Kota Kendari 2024.
Kepastian itu disampaikan Sekretaris DPW Partai NasDem Sulawesi Tenggara (Sultra), Tahir Kimi.
“Iya, benar, dinda. B1-KWK NasDem untuk Pilwali Kendari ke Siska-Sudirman,” kata Tahir saat dihubungi Sultranesia.com melalui sambungan telepon, Sabtu (10/8) malam.
Tahir mengatakan, rekomendasi Model B1-KWK NasDem yang akan dibawa ke KPU itu sudah ditantandatangani oleh Katua Umum, Surya Paloh, dan Sekretaris Jenderal, Hermawi Taslim.
Surat Keputusan itu, kata Tahir, bakal diserahkan kepada Siska dan Sudirman dalam waktu dekat ini.
“Tinggal menunggu hari baik untuk diserahkan,” kata mantan Sekum KONI Sultra ini.
Tahir bilang, B1-KWK tersebut bakal diserahkan langsung oleh Ketua DPW NasDem Sultra, Ali Mazi.
“Yang akan serahkan Pak Ketua DPW, Kaka Ali Mazi,” ujarnya.
Tahir mengatakan, dengan adanya keputusan B1-KWK tersebut, hal itu mematahkan sejumlah spekulasi selama ini tentang arah dukungan NasDem di Pilwali Kendari.
NasDem, kata Tahir, sejak awal tetap konsisten mengusung Siska Karina Imran di Pilwali Kendari, hal ditandai dengan langkah awal pemberian surat rekomendasi yang ditandatangani Ketua Bappilu DPP NasDem, Prananda Surya Paloh dan Sekretarisnya, Willy Aditya.
“Dan surat rekomendasi yang sudah diserahkan diawal kepada Siska itu linear dengan terbitnya B1-KWK yang telah ditandatangani Ketua Umum dan Sekjend,” pungkasnya.
Laporan: Wiwid Abid Abadi