Berita  

Swarna Dwipa Property, Pengembang Rumah Subsidi Terbaik Versi REI

CEO PT SDP Roni Sianturi saat menerima penghargaab sebagai pengembang rumah subsidi terbaik se-Indonesia pada FIABCI Indonesia–REI Excellence Award tahun ini, di Jakarta, Rabu 13 Desember 2023. Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – Berkat kerja keras dan konsistensi dalam memberikan yang terbaik bagi customer berbuah prestasi gemilang bagi PT Swarna Dwipa Property (SDP).

Hasilnya, PT SDP terpilih sebagai pengembang rumah subsidi terbaik se-Indonesia pada FIABCI Indonesia–REI Excellence Award tahun ini, di Jakarta, Rabu 13 Desember 2023.

Penghargaan bergengsi yang diraih PT SDP itu adalah yang ketiga kalinya dalam kurun waktu tiga tahun berturut-turut, yakni mulai 2021, 2022 dan 2023.

Setelah meraih Silver Category pada 2021 dan Gold Category serta Platinum Category pada 2022 lalu, perusahaan property yang berkantor pusat di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) ini kembali meraih Gold Category pada 2023 ini.

Penghargaan yang diterima PT SDP ini adalah bentuk apresiasi atas dedikasi tinggi perusahaan yang bergerak di bidang properti tersebut, dalam menghadirkan rumah subsidi terbaik untuk masyarakat.

Keberhasilan PT SDP meraih penghargaan bergengsi itu juga bentuk pengakuan atas prestasi luar biasa, dalam menciptakan proyek-proyek berkualitas tinggi.

Dalam sambutannya, CEO PT SDP, Roni Sianturi menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh tim yang telah berkontribusi dalam meraih prestasi itu.

“Penghargaan ini tidak hanya menjadi bukti keunggulan proyek-proyek kami, tetapi juga cermin dari dedikasi dan kerja keras tim yang berusaha memberikan yang terbaik untuk konsumen,” ujar Roni Sianturi.

Lebih lanjut, Roni menjelaskan, pihaknya terus berupaya membuktikan kepada publik sebagai perusahaan terbaik di industri properti dengan komitmen terhadap kualitas, inovasi, dan keberlanjutan.

“Penghargaan ini tidak hanya menjadi pijakan sukses, tetapi juga menjadi motivasi untuk terus berkarya dan memberikan kontribusi positif bagi perkembangan industri properti di Indonesia,” jelasnya.

Roni Sianturi menambahkan, dengan catatan prestasi yang luar biasa ini, maka PT Swarna Dwipa Property semakin mengukuhkan posisinya sebagai pengembang properti terkemuka, yang mampu menghasilkan proyek-proyek unggulan dan memberikan nilai tambah bagi masyarakat.

“Harapan besar tersemat untuk masa depan, dimana inovasi dan kualitas tetap menjadi fokus utama perusahaan ini dalam menghadirkan lingkungan hunian yang berkualitas, dan berkelanjutan bagi masyarakat Indonesia,” pungkasnya.


Editor: Muh Fajar

error: Content is protected !!