Bupati Muna Resmikan Masjid Polsek Katobu, Beri Bantuan Rp 50 Juta

Bupati Muna Rusman Emba saat meresmikan Masjid Al Hikmah Bhayangkara Polsek Katobu pada Rabu (27/7). Foto: Arto Rasyid/Sultranesia.com.

Bupati Muna, Rusman Emba, meresmikan Masjid Al Hikmah Bhayangkara Polsek Katobu pada Rabu (27/7). Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita yang dilakukan bupati.

Selain meresmikan, orang nomor satu di Bumi Sowite itu juga berencana memberikan bantuan sebesar Rp 50 juta untuk penyempurnaan masjid yang digagas oleh Kapolsek Katobu, IPTU LM Arwan.

Menurut politisi PDI Perjuangan itu, semakin banyak masjid dibangun di suatu daerah maka tingkat keimanan masyarakat itu semakin tinggi.

“Alhamdulillah dengan berdirinya masjid ini (Al Hikmah) menjadikan spirit lebih meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah SWT,” ungkapnya.

Sementara itu Kapolres Muna, AKBP Mulkaifin menerangkan, pembangunan masjid Al Hikmah tentu tidak terlepas dari kontribusi Bupati Muna bersama para dermawan serta dukungan semua pihak.

Mulkaifin pun mengucapkan terima kasih kepada Bupati Muna yang telah dua kali berkontribusi dalam pembangunan dua masjid di lolsek, dimana sebelumnya masjid Polsek Tampo di Kecamatan Napabalano.

“Semoga ini dapat menjadi amal jariyah kita semua,” ujar Mulkaifin.

Kapolsek Katobu, IPTU LM Arwan, mengatakan proses pembangunan masjid Al Hikmah memakan waktu sekitar tujuh bulan. Ia pun tak lupa mengucapkan kepada para dermawan yang banyak membantu sampai pada proses pembangunan selesai.

“Alhamdulillah pembangunan masjid bisa terwujud berkat sumbangsih pemerintah serta swadya masyarakat,” kata IPTU Arwan.


Laporan: Arto Rasyid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!