Berita  

Pernyataan Brigjen Dwi Iriyanto Usai Ditunjuk Kapolri jadi Kapolda Sultra

Brigjen Dwi Iriyanto. Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Brigjen Dwi Iriyanto menjadi Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra) yang baru menggantikan Irjen Pol Teguh Pristiwanto yang memasuki masa pensiun.

Penunjukan itu tertuang dalam Surat Telegram (ST) Kapolri tertanggal 26 April 2024 dengan nomor ST/759/IV/KEP 2024. Brigjen Dwi sebelumnya menjabat sebagai Waka Polda Sultra sejak 27 Maret 2023.

Informasi yang dihimpun, pelantikan Brigjen Dwi sebagai Kapolda Sultra akan digelar pada Senin, 29 April 2024 di Mabes Polri.

Melalui voice note yang dikirim ke redaksi Sultranesia.com pada Sabtu (27/4), Brigjen Pol Dwi Irianto menyampaikan harapannya atas amanah baru yang ia emban.

“Ya harapan saya semoga Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, tetap aman, kondusif,” kata Brigjen Dwi.

Dia mendorong kerjasama antar instansi ditingkatkan lagi demi menjaga Bumi Anoa tetap aman dan kondusif.

“Kita harus kerjasama dengan instansi terkait, baik Pemprov Sultra, TNI, dan instansi-instansi lainnya, kita harus sama-sama mendukung wilayah Sultra ini aman dan kondusif, apalagi kita menghadapi Pilkada, kita harus tetap bersinergi,” pungkasnya.


Editor: Wiwid Abid Abadi

error: Content is protected !!
Exit mobile version