Berita  

Tujuh Fraksi DPRD Kota Kendari Resmi Terbentuk, Ini Komposisinya

Sekretariat DPRD Kota Kendari. Foto: Rijal/Sultranesia.com.

Kendari – DPRD Kota Kendari melaksanakan rapat paripurna internal dengan agenda pengumuman pembentukan fraksi-fraksi DPRD Kota Kendari beserta pimpinan dan susunan keanggotaan fraksi beberapa waktu lalu di Ruang Rapat Aspirasi Sekretariat DPRD Kota.

Dalam rapat paripurna tersebut berhasil membentuk tujuh fraksi termasuk gabungan partai politik di DPRD Kendari.

Paripurna ini dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Kendari sementara, La Ode Muhammad Inarto didampingi Wakil Ketua DPRD sementara La Yuli dan dihadiri anggota DPRD Kendari masa jabatan 2024-2029.

Paripurna ini juga diikuti Sekretaris DPRD Kota Kendari, Adriana Musaruddin bersama Kabag Hukum, Sugianto serta Kasubag Persidangan, La Ode Ari dan Staf Khusus Ketua DPRD, Asis.

Sementara Sekretaris DPRD Kota Kendari membacakan surat dari masing-masing parpol yang berisi nama-nama fraksi dan susunan kepengurusannya sebagai berikut:

Fraksi Golkar

Ketua: Jumran
Wakil Ketua: Muh Maulana Ali Syaputra
Sekretaris: Fadhal Rahmat
Anggota: La Ode Muh. Inarto, La Ode Ashar, dan LM Rajab Jinik.

Fraksi PKS

Ketua: Rizki Brilian Pagala
Wakil Ketua: La Ode Abd Arman
Bendahara: Fitri Yanti Rifai
Anggota: La Yuli, Jabar Al Jufri dan Aman Labelo.

Fraksi NasDem

Ketua: Arwin
Wakil Ketua: Arsyad Alastum
Sekretaris: Andi Sitti Rofikah Hidayat
Anggota: Irmawati dan La Ami.

Fraksi PDIP

Ketua: Zulham Damu
Wakil Ketua: La Ode Lawama
Sekretaris: Apriliani Puspitawati
Anggota: Hetty Purnawati Saranani dan Ishak Ismail.

Fraksi Partai Demokrat

Ketua: Muslimin T
Wakil Ketua: Mirdan
Sekretaris: Saharuddin
Anggota: La Ode Alimin.

Fraksi PAN

Ketua: M Syaifullah Usman
Wakil Ketua: Nasaruddin Saud
Sekretaris: Anita Dahlan Moga
Anggota: Samsuddin Rahim.

Fraksi Persatuan Indonesia Raya yang berisi Gabungan Partai Perindo, Gerindra dan PPP

Ketua: Amiruddin (Gerindra)
Wakil Ketua: Hasbulan (Perindo)
Sekretaris: Gilang Satya WitamaWitama (PPP)
Anggota: Hamida Sudu (Perindo) dan Simon Mantong (Gerindra).


Laporan: Memez

error: Content is protected !!
Exit mobile version