Kurir Sabu di Kendari Ditangkap, Polisi Kantongi Identitas Bandarnya

Satresnarkoba Polresta Kendari menangkap seorang kurir narkoba jenis sabu berinisial IR (33). Foto: Dok. Istimewa.

Kendari – Satresnarkoba Polresta Kendari menangkap seorang kurir narkoba jenis sabu berinisial IR (33).

Pelaku ditangkap di sebuah kamar kos di Jln Pattimura, Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari pada Sabtu (24/2) sore.

Dari tangan pelaku IR beehasil diamankan barang bukti sabu seberat 21,31 gram dan sejumlah barang bukti lainnya yang berkaitan dengan peredaran narkoba.

KBO Satresnarkoba Polresta Kendari, IPDA Asrudin mengatakan, tersangka mengaku mengambil paket narkoba tersebut dari seorang bandar berinisial KZ dengan sistem tempel dan berkomunikasi lewat handphone.

“Tersangka mengambil tempelan narkoba di Jln Wayong, Kelurahan Kadia yang disimpan di dalam botol racun rumput atas arahan KZ,” jelas IPDA Asrudin, Selasa (27/2).

Dari hasil interogasi, tersangka IR mengaku sudah dua kali mengambil paket sabu dari KZ kemudian mengedarkannya ke pemesan juga atas arahan KZ.

“Identitas KZ sudah kami kantongi, tim sedang melakukan pengejaran terhadap KZ,” pungkasnya.


Editor: Muh Fajar

error: Content is protected !!
Exit mobile version