Kendari – Dalam Operasi Sikat Anoa 2023 yang digelar selama 20 hari, Polresta Kendari berhasil mengungkap 28 kasus kriminal dan menangkap 31 orang pelaku kriminal.
Kapolresta Kendari Kombes Pol M Eka Fathurrahman menjelaskan, operasi mulai digelar pada 3 – 22 Agustus 2023 dengan mengerahkan 41 personel yang dibagi ke beberapa tim.
“Hasilnya 28 kasus kriminal berhasil diungkap,” jelas Eka dalam keterangan persnya, Rabu (23/8).
Dari 28 kasus tersebut, di antaranya 14 kasus minum keras dengan 13 pelaku, 4 kasus narkoba dengan 5 pelaku, 3 kasus penyalahgunaan senjata tajam 5 pelaku, 2 kasus pencurian kendaraan bermotor dengan 2 pelaku.
Lalu 2 kasus penganiayaan dengan 3 pelaku, 1 kasus pencurian dengan kekerasan dengan 1 pelaku, dan 1 kasus pengeroyokan dengan 1 pelaku.
Selain menangkap pelaku kriminal, pihaknya juga mengamankan barang bukti yakni 4 bilah senjata tajam, 1.032 gram ganja, 39,12 gram sabu, 186 liter miras, dan 2 unit motor.
Eka bilang, Operasi Sikat Anoa 2023 dilakukan dalam rangka menciptakan kondusivitas wilayah Kota Kendari. Sasaran operasi meliputi pelaku kejahatan jalanan dan premanisme yang cukup meresahkan masyarakat selama ini.
“Intinya kami ingin menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga Kendari,” ujarnya.
Tak hanya pada operasi khusus saja, Polresta Kendari terus melakukan patroli dan melakukan penindakan terhadap setiap pelanggaran hukum.
Editor: Muh Fajar RA