Ratusan Warga Dapu-Dapura Hadiri Silaturahmi Siska Karina Imran

Silatirahmi bakal calon Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran, bersama warga Dapu-Dapura. Foto: Wiwid Abid Abadi/Sultranesia.com.

Kendari – Ratusan warga Kelurahan Dapu-dapura, Kecamatan Kendari Barat, menghadiri silaturahmi bakal calon Wali Kota Kendari 2024, Siska Karina Imran (SKI) pada Selasa (21/3) malam.

Kedatangan Siska bersama rombongan langsung disambut antusias oleh warga dengan teriakan Wali Kota Kendari.

Di hadapan warga, Siska mengatakan kedatangannya untuk bersilaturahmi bersama warga dan keluarga besar Dapu-dapura.

Selain bersilaturahmi, Siska juga menyampaikan niatnya untuk mencalonkan diri sebagai Wali Kota Kendari pada 2024 seraya meminta doa dan dukungannya.

Dalam silaturahmi itu juga, secara gamblang Siska mengungkapkan alasannya maju sebagai calon wali kota padalah sudah pernah menjabat wakil wali kota.

Siska bilang, masih banyak hal yang ingin dia perbuat untuk memajukan Kota Kendari sewaktu masih menjadi wakil wali kota, namun dia sadar atas tugas dan wewenangnya yang terbatas.

Untuk bisa mengaktualisasi visi misi tulusnya membangun Kota Kendari, maka dia memantapkan diri untuk maju sebagai calon Wali Kota.

Sebelum memantapkan niat maju sebagai calon wali kota, Siska juga sudah menyiapkan sejumlah program unggulan di segala sektor, baik infrastruktur, pendidikan, kesehatan, sosial, agama, budaya, dan olahraga.

Siska juga mengungkapkan beberapa masalah yang terus menjadi keluhan masyarakat, yakni masalah air bersih, dan penangan banjir. Dia telah menyiapkan strategi untik menuntaskan masalah menahun itu.

Namun demikian, Siska sadar bahwa niatnya membangun Kota Kendari tak bisa dia lakukan sendiri, untuk itu dia butuh dukungan seluruh masyarakat.

“Itu lah mengapa slogan saya adalah bersama membangun Kendari. Tanpa bantuan dan dukungan masyarakat, saya tak bisa maksimal membangun Kendari,” kata Siska.

“Saya tidak ingin membangun Kendari seorang diri, saya ingin masyarakat bersama saya ikut membangun kota, makanya ada satu program satu Rp 100 juta per RT/RW per tahun. Tujuannya apa, agar pembangunan merata dari bawah hingga atas,” sambungnya.

Terakhir, Siska mengatakan, Dapu-dapura merupakan titik ke sepuluh yang dia datangi untuk bersilaturahmi. Khusus untuk Dapu-dapura dia berjanji akan mengadakan silaturahmi yang sama hingga tiga kali.

Selain menyampaikan programnya, Siska juga meminta saran dan kritik dari warga Dapu-dapura. Saran dan kritik tersebut akan dia tampung untuk dimasukkan ke dalam program kerjanya ke depan.

Untuk diketahui, beberapa titik yang sudah dikunjungi Siska antara lain, Punggaloba, Watu-watu, Kemaraya, Lahundape, Anggilowu, Alolama, Baruga, Watubangga, Puuwatu dan Dapu-dapura.


Editor: Wiwid Abid Abadi

error: Content is protected !!
Exit mobile version