Kendari – Dalam debat calon wali kota dan wakil wali kota yang diadakan oleh KPU Kota Kendari, pasangan nomor urut 1, Siska Karina Imran dan Sudirman, menyampaikan visi dan misi mereka untuk menjadikan Kota Kendari sebagai kota yang layak huni, maju, berdaya saing, adil, sejahtera, dan berkelanjutan pada tahun 2029.
Pasangan ini menekankan pentingnya pembangunan yang ramah lingkungan, berbasis teknologi, dan memperhatikan kenyamanan serta kebutuhan semua kalangan, termasuk perempuan dan anak.
Visi tersebut disampaikan langsung oleh Siska Karina Imran yang didampingi oleh Sudirman. Menurut mereka, tujuan tersebut akan diwujudkan melalui beberapa misi, di antaranya adalah pembangunan infrastruktur yang terintegrasi, efisien, ramah lingkungan, dan mendukung kenyamanan anak.
Mereka juga menekankan pentingnya pemberdayaan gender dalam pembangunan kota serta peningkatan pendidikan moral dan keagamaan bagi masyarakat.
Siska menjelaskan bahwa konsep Green City akan diwujudkan dengan menciptakan lingkungan kota yang ramah lingkungan, serta konsep Smart City untuk menjadikan Kendari sebagai kota cerdas dengan basis teknologi informasi dan komunikasi.
Selain itu, mereka berkomitmen untuk menjadikan Kendari sebagai Resilience City, yakni kota yang tangguh terhadap bencana dan perubahan yang terjadi.
“Dan pada akhirnya, kita akan wujudkan Kota Kendari menjadi kota layak huni atau livable city, yang aman, nyaman, dan memenuhi seluruh kebutuhan masyarakat kota,” ujar Siska.
Pasangan ini menegaskan bahwa visi dan misi mereka didasarkan pada pengalaman yang telah mereka jalani selama menjabat, di mana Siska pernah menjadi Wakil Wali Kota Kendari, dan Sudirman menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara.
Mereka juga menyampaikan bahwa aspirasi dari masyarakat akan menjadi dasar bagi program pembangunan mereka.
“Kami optimis visi-misi ini dapat terwujud dengan dukungan seluruh masyarakat Kota Kendari. Kami berharap pada tanggal 27 November nanti, masyarakat akan memberikan kepercayaan kepada kami untuk membangun Kota Kendari yang lebih baik,” pungkas Siska.
Laporan: Denyi Risman