Kendari – Subhan menyatakan mundur dari anggota legislatif terpilih DPRD Kota Kendari periode 2024-2029. Dia mengaku akan fokus di Pilwali mendampingi Sitya Giona Nur Alam.
Seperti diketahui, Subhan tak ikut dilantik dalam pelantikan 35 anggota DPRD Kota Kendari periode 2024-2029 yang digelar Senin (26/8).
“Maka saya berpikir memang, harus mundur sebagai caleg terpilih,” kata Subhan.
“Pendaftaran Bakal Calon Wali dan Wakil Wali Kota Kendari pada 28 Agustus, maka kami ingin fokus pendaftaran di KPU agar bisa berjalan lancar,” tambahnya.
Ia menyebut, bahwa dirinya digantikan urutan kedua Rizki Brilian Pagala.
“Kami akan mendaftar di KPU dan untuk deklarasi dirangkaikan dengan kegiatan pamitan tertunda Nur Alam dan setelah itu mendaftar di KPU pagi hari pada 29 Agustus 2024,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan, persiapan pendaftaran sudah disiapkan dan terencana dan dirinya sangat siap untuk menyosong Pilwali Kota Kendari.
Laporan: Rijal