Polresta Kendari Siagakan Personel di Titik Rawan Konflik Pemilu 2024

Rapat koordinasi pengamanan Pemilu 2024 di Kota Kendari. Foto: Rijal/Sultranesia.

Kendari – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, Polresta Kendari bakal menyiapkan personel pengamanan di beberapa titik rawan konflik.

Hak itu disampaikan Kapolresta Kendari, Kombes Pol Muh Eka Faturrahman saat memaparkan materi dalam rapat kordinasi pengamanan Pemilu 2024 di Kendari.

Kombes Eka mengatakan
maraknya kejahatan yang akan dihadapi pada proses Pemilu membuat pihaknya lebih cepat merapatkan barisan, salah satunya dengan menggelar rakor tersebut.

Mantan Direktur Ditresnarkoba Polda Sultra itu juga menyebutkan beberapa titik yang rawan konflik yakni seperti
rumah penyelenggara pemilu, kantor pemenangan caleg, capres, cawapres, kantor pengurus partai, hingga rumah singgah, termasuk juga wilayah hukum Polresta Kendari.

“Perkirakan ancaman yang rawan untuk diantisipasi dalam pemilu tersebut seperti  unjuk rasa, pemukulan, penganiayaan, perusakan barang, hoaks, serta teror,” ujar Kombes Eka.

Sementara itu, Kasat Intelkam Polresta Kendari, IPDA Zulkifly mengungkapkan saat ini pihaknya telah melakukan koordinasi serta kerjasama dengan Komisi Pemilihan Umum.

“Pada saat ini sudah dilakukan koordinasi dan kerjasama dengan pihak penyelenggara pemilu yaitu KPU dan sejauh ini Alhamdulillah masih kondusif,” kata dia.

Di tempat yang sama, Ketua KPU Kota Kendari, Jumwal Saleh, menyampaikan bahwa tantangan pemilu tersendiri untuk KPU adalah para generasi muda yang tidak tertarik dengan dunia politik.

Kendati demikian KPU sendiri sudah menyiapkan program khusus untuk mengatasi persoalan tersebut

“Dengan cara mengadakan sosialisai tatap muka di sekolah-sekolah dan program podcas diskusi untuk menjangkau anak muda untuk melibatkan diri dalam pemilu nanti,” pungkasnya.


Laporan: Rijal

error: Content is protected !!